Pada tanggal 03 Oktober 2011 sore, bertepatan dengan HARLAHku, dilakukan registrasi bagi peserta Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru Dalam Proses PBM berbasis TEKKOM Angkatan III ( SMK ) yang berasal dari utusan kabupaten kota se Sumatera Barat. Malam harinya, selepas waktu Maghrib, dilaksanakan Acara Pembukaan yang dihadiri oleh unsur Pimpinan Balai Teknologi dan Komunikasi Dinas Pendidikan Sumatera Barat. Pembukaan secara resmi dilakukan oleh Ka.BALTEKKOMDIK, Bapak Drs Syahril.
Dalam pelatihan yang berlangsung dalam susasana penuh keakraban dan komunikatif ini, disajikan beberapa materi penting yang berkenaan dengan pelaksanaan PBM yang berbasis Teknologi dan Komunikasi. diantaranya, bagaimana penyusunan RPP yang mengintekrasikan TEKKOM, pembuatan materi ajar menggunakan Powerpoint, pembuatan email, pembuatan blok, perkenalan Micromedia Director MX 2004 dalam pembuatan materi CD interaktif dan sosialisasi aktifitas yang dapat dilakukan dalam Rumah Belajar ( http://belajar.kemendiknas.go.id ).
Dalam pelaksanaannya semua pihak berusaha mengambil partisipasi maksimal, pemateri / instruktur menyajikan materi dengan sebaik mungkin dan peserta mengikuti program pelatihan dengan maksimal. Namun bagi saya ,dari sisi sebagai salah seorang peserta kegiatan, saya merasakan nilai positif yang tak ternilai harganya bagi menunjang menjalani tugas sebagai guru jika dapat menyerap materi yang tersedia secara maksimal, sayangnya waktu yang singkat menyebabkan beberapa materi tidak dapat dikuasai secara maksimal. Seperti materi micromedia director MX.
Kami berharap semoga satu saat yang akan datang diberikan kesempatan kembali untuk dapat mendalami materi-materi yang telah disajikan. SEMOGA HARAPAN INI DAPAT TERKABUL.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar